Ilustrasi Berinvestasi |
Ketika Anda baru
mulai menjalani investasi untuk pertama kalinya, Anda tentu akan merasa
antusias dan berusaha untuk menghasilkan keuntungan sebanyak-banyaknya dari
aktivitas investasi tersebut. Hal ini bukanlah hal yang salah mengingat
keuntungan merupakan motif utama setiap investor. Akan tetapi, sebagai investor
pemula Anda juga perlu berhati-hati saat melakukan investasi. Sebab, investor
pemula sekalipun perlu mencegah risiko agar tidak merugikan portofolio investasi yang disusunnya.
Tidak mudah tergiur dengan platform investasi baru
Agar bisa
mencegah risiko saat berinvestasi, investor pemula dapat memulainya dari proses
pencarian skema investasi. Anda bisa lebih teliti dalam memilih platform
investasi dengan tidak mudah tergiur oleh beragam tawaran investasi baru yang
ditawarkan. Sebaiknya, perhatikan kembali apakah peluang investasi yang ditawarkan
kepada Anda benar-benar valid dan bisa menghasilkan keuntungan. Anda juga perlu
mempertimbangkan risiko yang mungkin dihadapi untuk mencegah kerugian
dikemudian hari.
Tenang saat mengambil keputusan
Pengambilan
keputusan merupakan hal penting yang harus diperhatikan oleh setiap investor.
Sebab, pengambilan keputusan yang tepat bisa membantu investor untuk
menghasilkan keuntungan yang lebih besar. Sementara itu, pengambilan keputusan
yang keliru dapat berujung pada kerugian dan kegagalan dalam berinvestasi. Agar
bisa mengambil keputusan secara tepat, Anda perlu bersikap tenang. Walaupun
seorang investor pemula, Anda perlu lebih tenang saat mengambil keputusan.
Perhitungkan matang-matang untung rugi keputusan yang dibuat agar tidak menjadi
petaka dikemudian hari.
Melakukan investasi di banyak tempat
Sebagai investor
pemula, Anda tentu tengah mencari skema investasi manakah yang cocok untuk
dijalani. Ketika Anda telah menemukannya, maka sebaiknya lakukan investasi pada
beberapa skema sekaligus. Sebab, hal ini akan sangat membantu Anda untuk
mendulang keuntungan secara lebih optimal. Selain itu, sebagai investor Anda
juga bisa meminimalisir kerugian ketika melakukan diversifikasi aset dengan
melakukan investasi di banyak tepat.
Agar dapat
mempermudah proses pembagian aset, Anda bisa memilih skema investasi peer to
peer lending Mekar. Skema ini sangat menjanjikan karena Anda bisa mendulang
keuntungan secara pasti dalam jangka waktu pendek. Selain itu, sebagai investor
Anda juga akan mendapatkan potensi profit yang besar dari investasi yang satu
ini. Sehingga, wajar jika peer to peer lending Mekar jadi salah satu skema
investasi yang tidak boleh Anda lewatkan.
Post a Comment